Sit Up Bar Review & Latihan Sit Up Portable

Alat Bantu Sit Ups Bar

Kali ini kita ngebahas tentang Sit Up Bar, yang sering dipromosikan sebagai alat mengecilkan perut dan membantu membentuk six pack? Benarkah?

video review & gerakan menggunakan sit up bar

Konsep Cara Kerja Sit Up Bar

Konsep alat ini adalah alat pembantu atau assistant, terbuat dari 2 element besi dengan bentuk T shape dan karet penghisap, nah karet penghisap ini yang akan membantu alat ini menempel pada lantai, sedangkan T shape-nya membantu menahan kaki atau tangan kita untuk melakukan beberapa gerakan tertentu.

Review Bahan SPEED Sit Up Bar

Sit up bar merek yang saya miliki bermerek Speed mempunyai karet penghisap atau sucking yang cukup tebal dan kuat dan so far bekerja pada lantai keramik, kayu dan tidak bekeja akan pada lantai yang tidak rata.

T shape cukup lebar dan busa penahan kaki juga tebal dan cukup nyaman.

Nah untuk adjustable buttonnya, item yang saya terima ini kurang bagus, karena loose, jadi saya harus benar benar double cek locking system bekerja dengan baik.

Overall looks, feel nice and its work dan saya dapat dibawah dengan harga dibawah 50ribu rupiah.

Minusnya, di kertas manual tidak dilengkapi beban maksimal yang bisa ditahan, silahkan cek unboxing di video ini.

Manfaat Sit Up Bar

Alat ini membantu mempermudah kita untuk melakukan beberapa gerakan Latihan. Manfaat untuk tubuh kita, tergantung gerakan yang kita lakukan.

Baca Juga :

Peringatan menggunakan Sit Up Portable

Cek suction dan locking yakin kan bekerja optimalΒ  untuk menghindari terlepas tiba tiba dan membuat cidera. Selalu lakukan cek sebelum melakukan olahraga, bahkan kalau perlu cek sebelum memulai sesi baru.

Beberapa gerakan yang bisa dilakukan dengan alat ini, mungkin tidak sesuai untuk teman teman dengan masalah tulang punggung khususnya lumbar atau tulang punggung bagian bawah. Jadi. Kalau punya kondisi ini sebaiknya konsultasikan dulu.

Gerakan Latihan Menggunakan Sit Up Bar

  1. Sit Ups
  2. Side Sit ups
  3. Crunch
  4. Reverse Crunch
  5. Back Extention
  6. Plank
  7. Narrow Push Up
  8. Side Plank
  9. Glute Bridges

Artikel Menarik lainnya:

Cara Melakukan Glute Bridges

Olahraga Melatih Otot Pantat

Gerakan Melatih dan Menguatkan Otot Pantat

Β 
Sit Up Bar Mengecilkan Perut?

Alat ini sering kita lihat dijual atau dipromosikan sebagai alat pengecil perut dan pinggul, bahkan membentuk six pack.

Kabar gembiranya adalah, tidak ada gerakan yang bisa mengecilkan perut atau mengecilkan pinggul saja. YAY!

Lemak dalam tubuh kita dibakar secara menyeluruh, kita gga bisa pilih pilih. Jumlah dan tempat kalori yang dibakar tubuh dipengaruhi oleh metabolisme.

Tingkat metabolisme kita dipengaruhi oleh banyak faktor – termasuk usia, jenis kelamin, rasio otot-ke-lemak, jumlah aktivitas fisik dan fungsi hormon.

Jadi kalau mau menghilangkan lemak di perut, di pinggul, berarti kurangi lemak tubuh menyeluruh dengan memperhatikan makanan, bukan hanya apa tapi berapa yang lebih penting dan aktifitas fisik kita.

Sit Up Bar Membentuk Six Pack ?

Saya, kamu, kita semua punya otot six pack itu, yaitu rectus abdominus, bedanya jumlah lemak yang nutupin dan berapa besar otot itu, jadi kalau mau six pack nya nongol dan kelihatan yach itu tadi, subkutan lemak nya diturunin dan latihan, otot akan kelihatan.

Perlu diingat juga, six pack bukan bukti atau pertanda kita sehat atau kuat, six pack lebih kepada penampilan. Kalau kita ber fokus pada latihan untuk total performant supaya tubuh berfungsi lebih baik, nanti abs nya akan muncul dengan sendirinya Β sebagai bonus.

Trus gerakan gerakan dengan alat sit up bar ini buat apa? Membantu Melatih otot abdominal atau perut, kita menstimulasi dan menjadikannya kuat. Otot perut yang adalah bagian dari Core kita, kalau kita menjadikannya lebih kuat, berarti kita membantu menstabilkan dan memperkuat Core kita. Core yang kuat, membantu mengoptimalkan aktifitas sehari hari kita.

That’s it, beli kalau itu membuat teman teman termotovasi untuk olahraga, kalau tidak punya, minta tolong yg lain, pakai kursi atau sofa untuk gerakan gerakan diatas tadi.

That’s it, Semoga membantu, drop komen dibawah dan sharing pengalaman kamu yach.

Sehat selalu teman teman.

Love, AI

Leave a Comment

Your email address will not be published. Required fields are marked *